Marga Tirta Kencana

Rumah Minimalis 2 Lantai

Rumah Minimalis 2 Lantai

Hunian dengan desain dan konsep minimalis memang tengah menjadi tren belakangan ini. Model rumah minimalis memiliki desain yang sederhana, namun tetap mengedepankan estetika, sehingga menarik untuk dipandang. Rumah minimalis sendiri terdiri dari beberapa tipe, namun yang paling diminati adalah rumah minimalis 2 lantai atau yang bertingkat.
Hal yang menjadikan rumah minimalis 2 lantai menjadi primadona adalah, karena Anda dapat menghemat lahan dan ukuran bangunan. Jika Anda memiliki lahan yang tidak luas, maka rumah minimalis 2 lantai bisa dijadikan solusi karena luas bangunan bisa dibuat ke atas, atau bertingkat. Meski begitu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika membuat konsep rumah minimalis 2 lantai.
Saat membangun rumah minimalis 2 lantai, sangat penting untuk memperhatikan kekuatan bangunan di lantai satu yang menjadi pondasinya. Anda harus cermat dalam memilih bahan bangunan, harus yang berkualitas baik dan kokoh, sehingga terjamin keamanannya. Selain itu, perhitungan membuat rumah minimalis 2 lantai harus sangat tepat. Oleh karena itu, dibutuhkan orang-orang yang benar-benar ahli dan profesional di pembangunan rumah. Sehingga keamanannya terjamin.
Setelah segala keamanannya terjamin dan diserahkan pada ahlinya, kini saatnya membicarakan perihal eksterior yang menarik dan sesuai dengan fungsinya. Untuk menyiasati ukuran rumah minimalis 2 lantai yang tidak terlalu luas, Anda bisa memasang jendela dengan ukuran yang cukup luas. Dengan begitu, rumah Anda akan terkesan luas. Selain itu, penggunaan jendela yang cukup besar dapat memberikan pasokan matahari yang cukup ke dalam rumah. Pencahayaan rumah akan terjaga, dan tidak akan mengalami kelembapan.
Selanjutnya, untuk menambah kesan cantik bagi rumah minimalis 2 lantai, Anda bisa memanfaatkan warna yang akan diusung. Gunakan warna cerah untuk memberi kesan cerah dan hangat bagi rumah Anda, namun tetap elegan. Anda bisa memadukan warna-warna cerah dan warna elegan, seperti hitam dan putih, abu dengan coklat, abu dengan hitam, dan lainnya. Warna-warna demikian akan membuat rumah minimalis 2 lantai Anda terlihat indah, elegan, sekaligus asri.
Bagi Anda yang membangun rumah 2 lantai berukuran kecil, seperti rumah minimalis tipe 24 atau tipe 36, hal yang perlu dilakukan agar rumah terlihat lebih luas adalah dengan meniadakan pagar. Keberadaan pagar dapat membuat rumah terkesan terkurung dan sempit. Namun, jika diharuskan memakai pagar karena alasan keamanan, maka pilihlah pagar yang sesuai denga tema desain yang Anda usung.
Langkah selanjutnya untuk membuat rumah 2 lantai nampak semakin indah, adalah dengan membuat balkon yang menghadap ke depan. Selain untuk mempercantik, keberadaan balkon bisa menjadi ruang tambahan untuk bersantai. Jika memungkinkan, tambahkan tanaman-tanaman kecil pada balkon guna mempercantik rumah minimalis 2 lantai Anda.

Share This :